Artikel ini adalah lanjutkan dari artikel saya yang sebelumnya yaitu "membuat web streaming dengan videojs di blogger" dan masih membahas mengenai topik tentang videojs player di blogger. Jika anda sudah memasang kode css dan javascript videojs pada template anda maka anda sudah bisa mengikuti tutorial kali ini, jika belum silahkan simak tutorial cara memasang videojs pada artikel saya yang sebelumnya.

Nah, untuk menjalankan sebuah video streaming menggunakan player videojs, tentu saja kita membutuhkan sebuah file video yang sudah diupload ke server, nah disini saya akan membagikan teknik/cara memasang link video dari google drive pada videojsplayer anda. Memasang hosting/server dari google drive memiliki trik khusus agar video yang anda upload dapat anda embed di videojs. Berikut ini adalah langkah-langkahnya:

Login ke google drive

Namun pertama-tema yang anda perlukan adalah sebuah akun google kemudian silahkan masuk pada halaman google drive di http://drive.google.com atau http://google.com/drive. Lalu pada beranda google drive silahkan klik new dan tambahkan sebuah folder baru, pada gambar di bawah saya membuat folder bernama K-ON:

Link Video Dari Google Drive Pada VideoJS

Lalu silahkan buka folder baru yang sudah anda buat tersebut, lalu upload sebuah video dengan format MP4 kedalam folder google drive tersebut:

Link Video Dari Google Drive Pada VideoJS

Pada gambar di atas saya sudah mengupload beberapa video berformat MP4, lalu perhatikan gambar yang saya lingkari warna merah, silahkan klik nama folder anda kemudian pilih "bagikan" maka akan muncul menu seperti gambar di bawah, lalu klik lanjutan:

Link Video Dari Google Drive Pada VideoJS

Lalu akan muncul menu di bawah lalu ubah menjadi publik lalu klik simpan:

Link Video Dari Google Drive Pada VideoJS

Setelah anda mengklik simpan maka akan terdapat url sharing untuk folder anda, kurang lebihnya urlnya adalah seperti di bawah ini:

https://drive.google.com/folderview?id=0B22v4Upu7PNhYTdFVDNX&usp=sharing

Nah, yang berwarna merah di atas adalah id untuk folder yang sudah anda buat secara publik tadi, fungsinya adalah sebagai penanda atau adress untuk file di dalam folder tersebut, sekarang kita kembali pada pemasangan html videojs pada postingan/artikel anda, perhatikan kode di bawah:

<video id="my-video" class="video-js" controls preload="auto" width="570" height="320"
poster="URL GAMBAR SAMPUL VIDEO" data-setup="{}">
<source src="https://googledrive.com/host/0B22v4Upu7PNhYTdFVDNXT/K-ON! Episode 13 - Tanukinime.com.mp4" type='video/mp4'>
</video>

Pada url yang berwarna merah di atas adalah ID folder google drive anda sedangkan yang berwarna biru adalah nama file video di dalam folder drive anda, jadi struktur untuk URLnya adalah seperti ini:

https://googledrive.com/host/kodefolder/namafile.mp4

Untuk priview/demo hasil pemasangan video dari google drive dengan videojs silahkan lihat pada artikel saya yang sebelumnya, klik di sini. Itulah cara memasang embed file dari google drive di videojs blogger, ikuti langkah-langkah di atas dengan cermat pasti anda berhasil memasang video dari google drive, sekian artikel saya kali ini, semoga dapat berguna, jika ada pertanyaan atau saran silahkan berkomentar pada halaman ini, terima kasih.
Show comments
Hide comments
1 Komentar untuk : Cara Memasang Link Video Dari Google Drive Pada VideoJS

create your free google drive player here http://free-embed.com